BLANTERVIO103

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta
5/20/2020

Resize ukuran kertas pada layout secara cepat tanpa merusak elemen peta di ArcGIS

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta
Adakalanya kita sering mencetak peta dalam berbagai ukuran kertas sesuai dengan kebutuhan. Tentu kita tidak ingin ribet harus mendesign ulang layout setiap kita berganti ukuran kertas. Bagi pemula seperti mimin tips ini sangat bermanfaat dalam pekerjaan sehingga bisa menghemat waktu dan tenaga.

Secara default jika kita langsung merubah ukuran kertas maka akan didapatkan hasil elemen-elemen peta yang jadi berantakan seperti simbol yang kekecilan jika merubah kertas ke ukuran yang lebih besar, garis frame yang harus kita set ulang dan lain sebagainya.

Pada tutorial singkat ini tidak banyak langkah yang harus lakukan. Dengan cara ini otomatis skala peta akan mengikuti ukuran kertaas yang kita set (skala akan berubah sesuai dengan ukuran kertas yang kita gunakan)

Hal pertama tentu kita masuk ke mode layout pada Arcgis teman-teman.

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta

Selanjutnya klik menu File > klik page and print setup... > Tentukan jenis printer dan ukuran kertas yang akan diubah. Hal yang paling penting dan inti utama pembahasan tutorial ini adalah lakukan Centang pada "Scale map elements proportionally to change in page size" yang artinya elemen peta akan disesuaikan mengikuti perubahan ukuran kertas.

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta

Hasilnya nanti ukuran kertas akan berubah tanpa merusak elemen peta yang sudah kita buat, cara mengeceknya silahkan lihat skala petanya yang harusnya berubah. Pada contoh ini yang awalnya skala 1:400.000 pada kertas A3 sekarang menjadi 1:141.000 pada kertas A0 namun layout peta masih terlihat rapi.

Cara Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta

VIDEO TUTORIAL

Baca Juga:
1. Cara Membuat 2 Sistem Grid di Layout pada ArcGIS
2. Cara Membuat Banyak Layout dalam Satu File pada Arcgis

Baiklah sekian dulu untuk sharing kali ini tentang Merubah Ukuran Kertas Layout Tanpa Merusak Elemen Peta yang kita buat. Jika ada saran, tanggapan, pertanyaan, link mati serta request silakan gunakan kotak komentar, halaman kontak atau sosial media yang ada di website Lapak GIS. Terima Kasih.
Share This Article :
Lapak GIS

Lapak GIS adalah Tempat Berbagi Pengetahuan tentang Geographic Information System (GIS) dan Remote Sensing (Pengindraan Jauh).

6210244686568305774